New to Nutbox?

SEC - S8W4 - "It all ends with death?"

12 comments

irawandedy
79
last yearSteemit5 min read

Dear Everyone...!

Hidup dan mati merupakan elemen yang tidak terpisahkan dan keduanya memiliki hubungan satu sama lain sebagai makhluk hidup. Dalam aspek beragama kehidupan dan kematian merupakan kehendak Tuhan yang seyogyanya dijadikan landasan untuk meningkatkan keimanan kepada Nya.

Saya tertarik menjadi peserta Steemit Engagement Challenge Season 8 Week 4 yang dipublikasikan oleh Scouts y sus Amigos dengan Topik It all ends with death?, sebagai bentuk dukungan terhadap engagement, saya mengundang @sofian88, @heriadi dan @afrizalbinalka untuk ikut serta dalam sesi ini.

Do you believe in life after death?
1

Kehidupan setelah mati menjadi landasan keimanan dalam ajaran agama yang saya anut, artinya setiap muslim wajib percaya terhadap ketentuan Nya.

Didasari dari Ajaran agama kematian merupakan fase dimana manusia menuju alam kubur, sebelum manusia dilahirkan melalui rahim ibunya, yang maha kuasa telah menetapkan batas kehidupan, kehidupan merupakan terminal bagi manusia untuk meningkatkan amal ibadah kepada sang pencipta sehingga mendapatkan kebahagiaan yang abadi yakni Alam syurga.

Dari penjabaran saya diatas, sebagai orang yang beragama, kehidupan setelah mati merupakan Keimanan yang wajib saya percayai.

Do you think of death as something natural, or do you avoid everything related to this subject?
2

Kematian merupakan takdir mutlak yang telah ditetapkan bagi setiap makhluk hidup, hanya saja itu menjadi rahasia yang tidak diungkapkan oleh siapapun sebagai seorang makhluk, tugas manusia hanyalah menyiapkan diri sebaik mungkin sesuai dengan perintah agama,

Kematian tidak dapaf dihindari dan harus diterima sebagai sebuah proses yang telah menjadi takdir bagi setiap yang bernyawa.

Pertanyaannya adalah "Apakah karena kematian merupakan takdir yang telah ditetapkan dan menjadi rahasia, manusia aebagai makhluk yang diberikan kesempurnaan berupa akal, dapat melakukan apapun? tanpa menghiraukan resiko kematian?

Tidak, meskipun kematian telah ditetapkan sebagai takdir yang tidak dapat dirubah, manusia telah diatur kehidupannya dalam ajaran agama, menjauhi larangan sang pencipta san melaksanakan setial perintah melalui kitab yang telah dirurunkan melalui Nabi.

Contohnya: Dalam Islam melakukan sesuatu yang berisiko terhadap kesehatan dan keselamatan jiwanya hukumnya haram, dan yang bersangkutan akan menerima sangsi dalam kehidupan setelah mati. hal seperti ini telah diatur sebagai tatanan hidup dalam segala aspek kehidupan, yaitu dalam Al-Qur'an sebagai pedoman hidup.

Sepengetahuan saya, semua agama meyakini hal yang sama, bahwa kematian merupakan takdir yang tidak dapat diubah dan dihindari atau ditunda, namun kematian tetap menjadi eksistensi sebagai makhluk dengan mempersiapkan diri menuju kematian. Berbeda dengan takdir lainnya yang dapat diubah seperti Rezeki, Kesehatan dan lainnya, dapat diubah melalui usaha dan doa.

Have you ever been in a situation that put you at risk of death, what did you feel?
3

Sekitar 28 tahun yang lalu saya pernah mengalami fase ini, dimana pada waktu itu usia saya sekitar 10 tahun, saat itu setiap hari minggu selalu memanfaatkan liburan dengan bermain disepanjang aliran sungai yang letaknya sekitar 2 kilometer dari rumah. Kehidupan saya sebagai anak-anak sangat protektif dan selalu dalam pengawasan yang ketat, kesungai merupakan aktivitas yang paling dilarang, saya bisa dihukum jika ketahuan.

Saat itu saya telah berulang kali di setiap hari minggu bermain-main sungai, saya bersama anak-anak seusia saya duduk diatas perahu motor yang ditambatkan dipinggir sunggai sambil memancing ikan, sementara temanku yang lainnya menikmati segarnya air sungai dengan melonjat dari atas jembatan gantung.

Saya hanya duduk melihat mereka karena tidak bisa berenang, saya pun terkejut saat tiba-tiba perahu motor yang lebarnya 1 meter terbaik karena beberapa teman yang lain loncat dari daratan keatas perahu. Saya pun tenggelam dibawa arus sungai yang sedang pasang.

Pada waktu itu, saya tidak sadarkan diri saat ditolong oleh pemancing lainnya yang jaraknya 50 meter dari posisi saya tenggelam. Peristiwa itu terus menjadi pengalaman yang paling menakutkan.

Dari peristiwa yang saya alami, bahwa saat itu saya belum ditakdirkan untuk mati, saya telah diselamatkan oleh orang lain, artinya kematian tidak dapat dihindari karena merupakan sebuah takdir.

Have you ever been in a situation that put you at risk of death, what did you feel?
4

Dikenang setelah mengalami kematian dalam konteks kebaikan merupakan dambaan setiap orang, justru sebaliknya kematian dalam kehinaan justru menjadi aib bagi yang ditinggaljan.

Dalam 2 kasus tersebut dapat dijabarkan bahwa, seorang bandar narkoba atau perampok mengalami kematian, keluarganya, anak dan istrinya akan terus mendapatkan isolasi sosial meskipun secara tidak langsung, ini mungkin berbeda dalam kehidupan dilingkungan tertentu dengan tingkat sosial antar sesama sangat rendah, misalnya kehidupan di kota-kota besar yang apatis terhadap lingkungan.

Sementara selama hidup terus berinteraksi positif denga lingkungan sekitar, peduli terhadap orang miskin dan dermawan justru akan selalu membawa kebaikan. Dalam perspektif agama yang saya anut, ahli sedekah dan ahli ibadah akan terus dikenang kebaikannya sebagai orang yang baik dan menjadi panutan bagi yang lain. Bahkan para hartawan sengaja membangun sarana ibadah secara pribadi sehingga terus dikenang sepanjang masa.

Conclusion:

Kehidupan dan kematian merupakan takdir yang tidak dapat diubah, sebagai manusia hanya berupaya menjalani proses kehidupan dengan sebaik mungkin sesuai dengan tuntunan agama, karena kehidupan merupakan fase menuju kematian, menuju alam kubur sampai tiba masanya dibangkitkan, dan ditempat ditempat di Syurga yang dinantikan sesuai dengan amal dan ibadah yang dilakukan semasa hidupnya.

Note: Saya menjelaskan setiap poin didasari dari kepercayaan yang saya anut, mungkin terdapat perbedaan dan itu merupakan hal yang wajar.

Monday, March 20, 2023

@irawandedy

I invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Comments

Sort byBest