New to Nutbox?

Bertani dan menjalankan bisnis

4 comments

yuliadi
70
17 days agoSteemit3 min read

Halo sahabat semuanya hari ini saya kembali membagikan postingan kegiatan saya pada hari ini kamis berkah

IMG_20240425_081135_426~2.jpg

Saat pagi hari saya mulai mempersiapkan kegiatan hari ini yang sudah saya rancang dari malam bahwasannya saya akan meyomprot tanaman cabe saya dengan racun pengendali hama virus dan jamur serta perangsang

Disini saya menggunakan insektisida agrimec serta fungisida mancozen dan sebagat zpt serta unsur haranya saya menggunakan ambition jika kawan kawan suka bertani pastinya racun ini sudah tidak asing lagi bagi kalian

Saya menggunakan dosis 0,5 mili per satu liter air dan mancozeb sebanyak 1ml per satu liter air sedangkan ambition 30ml per 16 liter air lalu saya aduh di dalam tangki semprot dan kemudian saya aplikasikan ke tanaman dengan cara semprot

Setelah selesai saya segera mandi dan membersihkan pakaian dan badab saya dengan sabun agar racunnya hilang dari pakaian dan tubuh saya, dan pada jam 10:00 wib saya pergi ke kota untuk membeli selang pompa angin

IMG_20240425_151324_610~2.jpg
selang pompa angin

Sayamembeli selang ini di toko atau bengkel sepeda dan asesorisnya dengan harga Rp8.000 selang pompa yang di rumah saya sudah rusak dan perlu di ganti dengan selang yang baru tadi pagi saat saya mengisi ban sepeda putri saya ternya selangnya sudah rusak maklum sudah lama

Setelah itu pada jan 14:00 wib saya juga pergi ke kota pantonlabu untuk belanja obat sebagai keperluan di tempat bisnis saya dan sebagai persediaan stok agar selalu ada saat aya akan memberikannya kepada pasien

IMG_20240425_170355_838~2.jpg
obat baru saya belanja

IMG_20240425_210657_751~2.jpg
obat saya susun di rak

IMG_20240425_170530_396~2.jpg
bon belanja obat

Saat sampai di tempat bisnis saya langsung memeriksa barang belanjaan saya dan menaruknya diatas rak yang telah saya sediakan setelah selesai lalu saya melanjutkan menunggu kedatangan pasien berobat ke tempat usaha saya ini

IMG_20240425_170730_903~2.jpg
kopi saring

Untuk menemani saya dalam menunggu pasien disini saya memesan secangkir kopi di warung kopi depan toko saya dia menjual kopi saring dan aneka minuman lainnya baik itu minuman dalam saces maupun minuman botol

Sambil menunggu pasien saya juga memikirkan postingan apa yang akan saya tulis hari ini yang bisa saya bagikan dengan kawan kawan di komunitas ini dan sesekali saya juga membaca postingan orang lain agar menambah wawasan dan pengetahuan saya

Membuat postingan diary adalah yang paling dominan bagi para stermians karena mudah dan reel serta benar apa adanya tanpa harus bayak berfikir untuk menarik di baca

Demikian postingan saya pada hari ini, terimkasih sudah hadir

Salam,

@yuliadi

About me

Comments

Sort byBest