New to Nutbox?

Persiapan pesta sepupu.

1 comment

muh4zir
61
yesterdaySteemit2 min read

halo stemiann..

Masih di bulan desember terlihat suasana yang begitu nyaman dan agak sedikit mendung seperti saat ini membuat persiapan pesta pernikahan yang di ada di rumah saudara ku hampir 50% selesai ,tadi pagi kami sudah melakukan proses pemasangan tendang untuk tamu- tamu undangan yang akan datang besok nya.

Suasana yang mendukung menbakar semua semangat pemuda saat proses pemasangan tenda cuma sayangnya di saat proses pemasangan tenda tadi aku enggak sempat untuk mengambil momen foto nya karena aku juga sibuk mondar- mandir buat beli minuman untuk remaja yang sedang kerja.

1000084977.jpg

Mudah- mudahan entar malam atau pun besok pagi suasana masih sama seperti saat ini ,karena suasana untuk di bulan desember masih susah untuk di tebak mulai dari terlihat pagi nya terik cerah ehh tau- tau nya saat menjelang sore hujan lebat.

Tapi kalau misalkan besok nya hujan jadi mulai khawatir sedikit khawatir dengann kondisi jalan menuju ke rumah pesta bisa teman-teman liat sendiri di gambar yang sudah saya bagikan kondisi jalan, coba anda bayangkan kalau misalkan hujan turun pasti akan sangat becek karena jalan nya belum di aspal.

1000084974.jpg

Kalau di liat dari kondisi dan di pikiran secara logika sih untuk hari ini enggak akan turun hujan cuma enggak bisa di pastikan 100% bakalan cerah seterusnya juga ya tapii kami keluarga kan berharap nya sampai acaranya selesai semua berjalan dengann lancar dan aman tampa ada kendala.

Di bagian belakang rumah di area tempat masak untuk acara pesta banyak ibuk-ibuk dan juga bapak-bapak yang sedang sibuk kumpulin kayu bakar ,karena pasti akan menggunakan banyak kayu untuk memasak nasi atau lain menu-menu lain nya.

1000085009.gif

Di daerah sini masak-masak untuk acara pesta atau pun acara hajatan lain nya masih banyak menggunakan kayu ketimbang gas,karena kampung nya lumayan pelosok jadi untuk cari kayu bakar masih sangat gampang dan mudah terlebih enak lagi gratiss.

Sebenarnya sih juga lebih menghemat biaya juga karena ya maklum sendiri lah tinggal di kampung tu klau mau bikin acara dengan bajet yang tidak banyak ya harus di pergunakan dengann baik dan benar,lagian di kampung toleransi sesama warga masih terjalin begitu hangat.

Jadi di saat suatu rumah mau mengadakan pesta atau hajatan, semua warga akan ikut membantu tenaga dan segi apa pun,beda dengan di kota semuanya yang ingin di lakukan mulai dari pasang tenda harus bayar makanan harus catering jadi membutuhkan biaya yang cukup besar untuk buat suatu acara.

sekian.

Wassalam..

Comments

Sort byBest